Menjadi seorang istri yang baik merupakan impian dari wanita seluruh dunia. Begitu juga dengan pria, mereka memimpikan mendapatkan seorang istri yang mencintai dia dan keluarganya. Berawal dari kisah cinta yang berakhir dengan perkawinan maka status sang gadis akan berubah menjadi istri. Namun siapa sangka, dari sekian banyak perkawinan, ada kejadian yang sangat kejam yang dilakukan oleh seorang istri terhadap suaminya. Berikut kami rangkum kisah para istri terkejam di dunia.
Katherine Knight Membunuh dan menghidangkan mayat suami
Seorang wanita Australia bernama Katherine Knight tega membunuh suaminya.
John Charles, suami Katherine, mendapat luka tusukan sebanyak 37 kali sebelum dikuliti oleh Katherine. Wanita psikopat ini juga sempat memenggal kepala Charles dan merebusnya. Sedang daging tubuh dan pantat Charles dipanggang dan dimasak layaknya daging sapi dan dihidangkan sebagai menu makan malam untuk anak-anak mereka.
Beruntung, polisi menemukan kulit Charles dan menu makan malam yang mengerikan itu tidak jadi dihidangkan ke anak-anak mereka. Karena kekejaman Katerine, wanita ini dijebloskan ke penjara tanpa pembebasan bersyarat.
Katya Kharitovonova Istri menggigit penis suaminya
Katya Kharitovonova marah besar saat mengetahui suaminya berselingkuh dengan sahabatnya. Ia dipenjara selama 2 tahun setelah menggigit penis suaminya, Mikhail, dan melukai sahabatnya, Liza Dmitriyeva.
Saat itu, Katya mengundang Liza untuk makan malam bersama suaminya. Setelah makan, mereka bertiga menonton film bersama. Saat menonton film, Katya pun tertidur. Saat bangun, betapa terkejutnya ia melihat suaminya telanjang dan tengah melakukan hubungan intim dengan Liza.
Katya kalap lalu memukul kepala Liza dengan lampu meja. Setelah itu, ia menggigit penis suaminya hingga hampir putus.
Stacey Castor Membunuh dua suami dan menuduh putrinya yang melakukannya
Pada tahun 2005, Stacey Castor, tega membunuh suami pertamanya, David Castor. Pada awalnya, polisi menduga David meninggal karena serangan jantung. Setelah David meninggal, Stacey menikah dengan Michael Wallace. Nasib Michael pun sama dengan David, meninggal mendadak dan diperkirakan karena serangan jantung.
Polisi yang curiga akhirnya melakukan otopsi pada jenazah mereka, ternyata hasilnya kedua pria ini meninggal karena over dosis obat yang dicampur pada makanan mereka.
Dugaan pembunuhan mengarah pada Stacey. Namun, Stacey malah menuduh Ashley Wallace, putrinya dari Michael yang masih berusia belasan tahun sebagai pembunuh. Bahkan, Stacey pun sempat ingin membunuh putrinya, agar ia tak bicara pada polisi. Beruntung nyawanya bisa diselamatkan.
Dawnel Batista Selingkuh setelah diberi donor ginjal oleh suami
Dikisahkan, Richard Batista menikah dengan Dawnel Batista pada tahun 1990 silam. Setelah menikah, baru diketahui bahwa Dawnel ternyata mengalami gagal ginjal. Pada tahun 2001, dua transplantasi ginjal yang dilakukan padanya gagal.
Tak tega melihat itu, Richard, sang suami memutuskan untuk menjadi pendonor ginjal bagi istrinya. Beruntung, ginjal Richard cocok untuk Dawnel. Namun, air susu dibalas air tuba. Setelah mendapat donor ginjal dari Richard, Dawnell malah berselingkuh.
Richard yang benar-benar patah hati ini akhirnya menuntut bayaran sebesar USD 1,5 juta atau sekitar Rp 18 miliar untuk membayar ginjal yang ia berikan.
Judias V "JUDY" Buenoano Meracuni dan Meledakan Mobil
Judy Buenoano dikenal masyarakat Amerika Serikat sebagai wanita sadis. Tahun 1971, dia meracuni suaminya, James Goodyear, Sersan Angkatan Udara Amerika, berserta anaknya Michael (19), menggunakan arsenik. Tindakan itu dilakukannya agar dia memperoleh uang US$ 240,000 dari asuransi jiwa suami dan anaknya.
Tahun 1983, dia mencoba membunuh tunangannya, John Gentry. Dia berusaha meledakkan mobil yang dikemudikan John, namun gagal. Usaha berikutnya dengan mengganti vitamin yang biasa diminum John dengan campuran arsenik dan formalin. Tapi usaha ini pun gagal, karena John mencurigai vitamin tersebut. Berbekal "vitamin" itu, John melaporkan Judy ke pihak berwajib. Jenazah Sersan Goodyear dan Michael pun diotopsi ulang. Dari sana, pihak berwajib menemukan racun yang sama. Penyidikan lebih lanjut menemukan bahwa Judy telah membunuh 2 orang lain, yang juga kekasih Judy, jauh sebelum dia membunuh Sersan Goodyear.
Tahun 1998, Judy dinyatakan bersalah dan dijatuhi hukuman mati dengan kursi listrik. Dia adalah wanita pertama asal Florida yang menjalani hukuman mati dengan kursi listrik.
Betty Neumar Membunuh 5 dari 6 Suaminya
Seorang wanita berusia 76 tahun yang tinggal di North Carolina, Amerika Serikat, ditahan setelah terbukti membunuh 5 dari 6 suaminya. Motifnya tidak lain adalah mendapatkan uang asuransi para suaminya. Kasus ini mulai terkuak tahun 1986, saat Betty mendapatkan US$ 20,000 dari asuransi Harold Gentry, suami keempatnya, yang tewas tertembak di rumahnya. Setahun kemudian, anak Harold tewas dan Betty mendapatkan uang asuransi dari kematian anak tersebut sebesar US$ 10,000. Tahun 2008, Betty menikah dengan suami kelimanya, John Neumar, di mana tidak lama berselang suaminya tersebut meninggal karena penyakit septis. Kematian Neumar pun memberikan keuntungan bagi Betty karena dia kembali mendapatkan uang asuransi suaminya tersebut.
Ketika nenek itu membelikan asuransi jiwa bagi cucunya, Jeff Carstensen, yang juga cucu dari John Neumar, sebesar US$ 100,000, kecurigaan sontak timbul. Jeff menolak asuransi yang dibeli neneknya dan meminta aparat untuk menyidiki kematian kakeknya. Dari sanalah terungkap semuanya.
Baca Juga: Nasehat Berharga Warren Buffett Menuju Sukses
referensi:
http://www.vemale.com/ragam/48352-gila-8-wanita-ini-menjadi-istri-paling-kejam-sedunia.html/
http://www.kaskus.co.id/thread/52f9ece641cb1787568b459a/8-wanita-ini-menjadi-istri-paling-kejam-sedunia/
http://extreme-facts2.blogspot.com/2013/08/12-wanita-paling-kejam-sadis-di-dunia.html
Katherine Knight Membunuh dan menghidangkan mayat suami
Seorang wanita Australia bernama Katherine Knight tega membunuh suaminya.
John Charles, suami Katherine, mendapat luka tusukan sebanyak 37 kali sebelum dikuliti oleh Katherine. Wanita psikopat ini juga sempat memenggal kepala Charles dan merebusnya. Sedang daging tubuh dan pantat Charles dipanggang dan dimasak layaknya daging sapi dan dihidangkan sebagai menu makan malam untuk anak-anak mereka.
Beruntung, polisi menemukan kulit Charles dan menu makan malam yang mengerikan itu tidak jadi dihidangkan ke anak-anak mereka. Karena kekejaman Katerine, wanita ini dijebloskan ke penjara tanpa pembebasan bersyarat.
Katya Kharitovonova Istri menggigit penis suaminya
Katya Kharitovonova marah besar saat mengetahui suaminya berselingkuh dengan sahabatnya. Ia dipenjara selama 2 tahun setelah menggigit penis suaminya, Mikhail, dan melukai sahabatnya, Liza Dmitriyeva.
Saat itu, Katya mengundang Liza untuk makan malam bersama suaminya. Setelah makan, mereka bertiga menonton film bersama. Saat menonton film, Katya pun tertidur. Saat bangun, betapa terkejutnya ia melihat suaminya telanjang dan tengah melakukan hubungan intim dengan Liza.
Katya kalap lalu memukul kepala Liza dengan lampu meja. Setelah itu, ia menggigit penis suaminya hingga hampir putus.
Stacey Castor Membunuh dua suami dan menuduh putrinya yang melakukannya
Pada tahun 2005, Stacey Castor, tega membunuh suami pertamanya, David Castor. Pada awalnya, polisi menduga David meninggal karena serangan jantung. Setelah David meninggal, Stacey menikah dengan Michael Wallace. Nasib Michael pun sama dengan David, meninggal mendadak dan diperkirakan karena serangan jantung.
Polisi yang curiga akhirnya melakukan otopsi pada jenazah mereka, ternyata hasilnya kedua pria ini meninggal karena over dosis obat yang dicampur pada makanan mereka.
Dugaan pembunuhan mengarah pada Stacey. Namun, Stacey malah menuduh Ashley Wallace, putrinya dari Michael yang masih berusia belasan tahun sebagai pembunuh. Bahkan, Stacey pun sempat ingin membunuh putrinya, agar ia tak bicara pada polisi. Beruntung nyawanya bisa diselamatkan.
Dawnel Batista Selingkuh setelah diberi donor ginjal oleh suami
Dikisahkan, Richard Batista menikah dengan Dawnel Batista pada tahun 1990 silam. Setelah menikah, baru diketahui bahwa Dawnel ternyata mengalami gagal ginjal. Pada tahun 2001, dua transplantasi ginjal yang dilakukan padanya gagal.
Tak tega melihat itu, Richard, sang suami memutuskan untuk menjadi pendonor ginjal bagi istrinya. Beruntung, ginjal Richard cocok untuk Dawnel. Namun, air susu dibalas air tuba. Setelah mendapat donor ginjal dari Richard, Dawnell malah berselingkuh.
Richard yang benar-benar patah hati ini akhirnya menuntut bayaran sebesar USD 1,5 juta atau sekitar Rp 18 miliar untuk membayar ginjal yang ia berikan.
Judias V "JUDY" Buenoano Meracuni dan Meledakan Mobil
Judy Buenoano dikenal masyarakat Amerika Serikat sebagai wanita sadis. Tahun 1971, dia meracuni suaminya, James Goodyear, Sersan Angkatan Udara Amerika, berserta anaknya Michael (19), menggunakan arsenik. Tindakan itu dilakukannya agar dia memperoleh uang US$ 240,000 dari asuransi jiwa suami dan anaknya.
Tahun 1983, dia mencoba membunuh tunangannya, John Gentry. Dia berusaha meledakkan mobil yang dikemudikan John, namun gagal. Usaha berikutnya dengan mengganti vitamin yang biasa diminum John dengan campuran arsenik dan formalin. Tapi usaha ini pun gagal, karena John mencurigai vitamin tersebut. Berbekal "vitamin" itu, John melaporkan Judy ke pihak berwajib. Jenazah Sersan Goodyear dan Michael pun diotopsi ulang. Dari sana, pihak berwajib menemukan racun yang sama. Penyidikan lebih lanjut menemukan bahwa Judy telah membunuh 2 orang lain, yang juga kekasih Judy, jauh sebelum dia membunuh Sersan Goodyear.
Tahun 1998, Judy dinyatakan bersalah dan dijatuhi hukuman mati dengan kursi listrik. Dia adalah wanita pertama asal Florida yang menjalani hukuman mati dengan kursi listrik.
Betty Neumar Membunuh 5 dari 6 Suaminya
Seorang wanita berusia 76 tahun yang tinggal di North Carolina, Amerika Serikat, ditahan setelah terbukti membunuh 5 dari 6 suaminya. Motifnya tidak lain adalah mendapatkan uang asuransi para suaminya. Kasus ini mulai terkuak tahun 1986, saat Betty mendapatkan US$ 20,000 dari asuransi Harold Gentry, suami keempatnya, yang tewas tertembak di rumahnya. Setahun kemudian, anak Harold tewas dan Betty mendapatkan uang asuransi dari kematian anak tersebut sebesar US$ 10,000. Tahun 2008, Betty menikah dengan suami kelimanya, John Neumar, di mana tidak lama berselang suaminya tersebut meninggal karena penyakit septis. Kematian Neumar pun memberikan keuntungan bagi Betty karena dia kembali mendapatkan uang asuransi suaminya tersebut.
Ketika nenek itu membelikan asuransi jiwa bagi cucunya, Jeff Carstensen, yang juga cucu dari John Neumar, sebesar US$ 100,000, kecurigaan sontak timbul. Jeff menolak asuransi yang dibeli neneknya dan meminta aparat untuk menyidiki kematian kakeknya. Dari sanalah terungkap semuanya.
Baca Juga: Nasehat Berharga Warren Buffett Menuju Sukses
referensi:
http://www.vemale.com/ragam/48352-gila-8-wanita-ini-menjadi-istri-paling-kejam-sedunia.html/
http://www.kaskus.co.id/thread/52f9ece641cb1787568b459a/8-wanita-ini-menjadi-istri-paling-kejam-sedunia/
http://extreme-facts2.blogspot.com/2013/08/12-wanita-paling-kejam-sadis-di-dunia.html